SIJUNJUNG — Upaya menghadirkan pelayanan publik yang mudah, cepat, dan efisien terus diperkuat oleh PT Jasa Raharja Cabang Solok bersama Tim Pembina Samsat. Komitmen tersebut diwujudkan melalui Rapat Koordinasi Perencanaan Pendirian Samsat Drive Thru yang digelar pada Senin, 26 Januari 2026, bertempat di Ruang Rapat Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Sijunjung.
Rapat koordinasi ini menjadi langkah awal dalam mempersiapkan layanan Samsat Drive Thru di Kabupaten Sijunjung sebagai inovasi pelayanan publik yang bertujuan mempermudah masyarakat dalam melakukan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ). Dengan konsep layanan tanpa turun dari kendaraan, masyarakat nantinya dapat menyelesaikan kewajiban administrasi kendaraan secara lebih praktis, cepat, dan nyaman.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh sejumlah pemangku kepentingan lintas instansi, antara lain Asisten III Pemerintah Daerah Kabupaten Sijunjung, Kepala BKAD beserta jajaran, Kasat Lantas Polres Sijunjung dan jajaran, Kepala Cabang Samsat Sijunjung bersama KTU dan Kasi Penagihan, Wakil Pimpinan BPD Sijunjung, Setwan Kabupaten Sijunjung, Kabag Umum, Kabag Pemerintahan Pemda Sijunjung, serta perwakilan dari Jasa Raharja Cabang Solok, Shandi Elfindri.
Dalam rapat tersebut, para peserta membahas berbagai aspek teknis dan kesiapan pendukung pendirian Samsat Drive Thru, mulai dari penentuan lokasi layanan, alur pelayanan, kesiapan infrastruktur, hingga pembagian peran dan tanggung jawab masing-masing instansi. Sinergi antara Jasa Raharja, Kepolisian, Bapenda, perbankan, serta Pemerintah Daerah menjadi fokus utama agar layanan ini dapat berjalan optimal dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Jasa Raharja Cabang Solok menegaskan komitmennya untuk terus mendukung peningkatan kualitas layanan Samsat, tidak hanya dalam aspek kemudahan pembayaran pajak kendaraan, tetapi juga sebagai upaya meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam memenuhi kewajiban administrasi kendaraan bermotor serta menjamin keberlanjutan perlindungan dasar bagi pengguna jalan.
Kepala Kantor Wilayah Jasa Raharja Sumatera Barat, Teguh Afrianto, mengapresiasi terselenggaranya rapat koordinasi tersebut sebagai wujud nyata kolaborasi lintas sektor dalam menghadirkan pelayanan publik yang lebih baik.
|
Baca juga:
Zulfa Mustofa Ditetapkan Jadi Pj Ketum PBNU
|
“Kami mengapresiasi langkah Jasa Raharja Cabang Solok bersama seluruh stakeholder di Kabupaten Sijunjung dalam mempersiapkan pendirian Samsat Drive Thru. Inisiatif ini merupakan terobosan pelayanan yang sangat dibutuhkan masyarakat. Kami berharap sinergi yang telah terbangun dapat terus diperkuat sehingga kehadiran Samsat Drive Thru benar-benar memberikan kemudahan, meningkatkan kepatuhan wajib pajak, serta mendukung keberlangsungan perlindungan Jasa Raharja bagi masyarakat pengguna jalan, ” ujar Teguh.
Melalui perencanaan yang matang ini, Jasa Raharja berharap layanan Samsat Drive Thru di Kabupaten Sijunjung dapat segera terealisasi dan menjadi solusi pelayanan publik yang modern, cepat, serta berorientasi pada kebutuhan masyarakat, sejalan dengan komitmen Jasa Raharja dalam menghadirkan layanan prima dan berkelanjutan.

Updates.